Meningkatnya kinerja industri zona Eropa memperkuat perspektif pasar akan perubahan positif Krisis Eropa. Ditambah dengan rencana Kapitalisasi perbankan Eropa turut memperkuat nilai Euro terhadap pairs EuroUSD. Sementara itu di zona USD sendiri masih mengalami tekanan mata uang rival lainnya dikarenakan masih rendahnya perspektif produktivitas. Dengan dirilisnya indikator FOMC Meeting Minutes pada dini hari jam 01.00 (WIB) menunjukkan negatif yang berimbas kuatnya posisi USD secara tipis terhadap Euro hingga pagi ini.Jadi bisa dipastikan bahwa EuroUSD mengalami volatilitas rendah di area 30 point sejak dini hari 01.00 wib hingga 6.10 wib pagi ini.
Euro masih diprediksi akan menguat terhadap USD seiring dengan mendekatnya era musim dingin tahun ini. Ditambah komitmen The Fed untuk pembelian aset lanjutan, disamping diputuskannya rencana konkrit untuk penyelesaian krisis Eropa.
Mengingat kondisi global yang demikian, maka EuroUSD masih akan berpotensi di zona volatilitas sedang 50 point ke depan. Hati-hatilah dalam memutuskan posisi.